21.8 C
Indonesia
Monday, October 20, 2025

Buy now

Tunas Muda Ajak Karang Taruna Karawang Kembangkan Peluang Usaha Kohe “Ciptakan Sumber Pendapatan”

Karawang, Karang Taruna Tunas Muda Desa Kertamukti, kecamatan Cilebar tengah mengembangkan peluang bisnis berkelanjutan melalui pemanfaatan kotoran hewan (Kohe) kambing. Program ini menurut wakil ketua Aman Abdul Rohman atau biasa dipanggil Kong emen, bertujuan untuk menciptakan sumber pendapatan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan bagi masyarakat setempat.

Selain itu, ketersediaan kotoran kambing yang melimpah di daerah pedusunan atau perkampungan menjadi potensi besar untuk mengembangkan bisnis ini. Namun Karang Taruna Tunas Muda Desa Kertamukti saat ini menghadapi tantangan dalam pemasaran produk, sehingga membutuhkan dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak untuk meningkatkan kesadaran dan permintaan produk.

“Kami bekerja sama dengan masyarakat, pemerintah desa dalam melakukan pengumpulan kotoran hewan kambing ini. Berawal dari adanya penawaran untuk mengumpulkan kohe ini untuk dibeli oleh teman, namun permintaannya sedikit. Dan ternyata ketersediaan kohe di masyarakat cukup melimpah atau banyak sehingga kami butuh untuk penyalurannya.” Terang kong emen kepada kabar karang taruna, Sabtu, (27/09/2025)

Sambungnya, peluang bisnis kohe ini dapat bermanfaat dan dimanfaatkan menjadi, Pupuk organik dari kotoran kambing yang kaya akan nutrisi dan dapat meningkatkan kesuburan tanah. Dan dapat dijadikan Biogas dari kotoran kambing yang dapat digunakan sebagai sumber energi terbarukan.

“Kami sangat senang dapat mengembangkan peluang bisnis yang berkelanjutan melalui pemanfaatan kotoran hewan kambing. Kami berharap proyek ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar dan lingkungan. Kami juga berharap dapat bekerja sama dengan berbagai pihak untuk meningkatkan kesadaran dan permintaan produk,” ujarnya.

Kami mengundang semua pihak untuk bergabung dalam gerakan peduli lingkungan dan mendukung usaha berkelanjutan. Mari kita bekerja sama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendukung usaha berkelanjutan ini. (Hery)

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles